Minggu, 20 Februari 2011

Biji...

Kita semua pasti tahu bahwa sebuah tanaman tumbuh berkembang serta berbuah tentulah tak lepas dari sebuah biji yang ditanam pada awalnya.
Sebuah biji yang belum ditanam juga memiliki akar, batang ranting serta daun bunga dan buah.
Hanya saja sifatnya masih berada disebuah dimensi yang baru akan nyata dalam pandangan kita jika telah mengalami proses penanaman serta perawatan
Sesungguhnya semua biji jika berada dalam sebuah proses penanaman serta perawatan yang baik pastilah akan menumbuhkan akar..batang dahan ranting bunga serta bunga dan buah yang baik..hanya saja tidak semua biji berada dalam penanaman serta perawatan yang baik..sehingga terjadilah berbagai macam jenis tumbuhan yang beraneka. Ada yang kadang akarnya bagus tapi tidak berbuah enak..adakalanya ada yang berakar bagus berdaun rimbun tapi tidak berbuah banyak..ada yang sebaliknya...
Dari sanalah kemudian lahir sebuah ilmu yang mempelajari tanaman.. sifatnya serta apa saja yang mempengaruhi tumbuh dan kembangnya serta buahnya..sehingga diharapkan muncullah sebuah teknik jitu agar sebuah biji mampu menampilkan akar serta batang , buah dan buahnya yang baik serta bermanfaat.
Demikian pula dengan manusia..pada hakekatnya dia juga mengandung sifat-sifat yang baik..hanya saja mungkin ia tumbuh di lingkungan yang kurang baik..serta dalam pola asuh yang kurang bagus maka dia kurang berkembang sifat-sifat kebaikannya..
demikian pulalah sebaliknya.
Sehingga Sang Maha pencipta dan Pengasih menurunkan formulaNya yang terkandung dalam Kitab suci yang di wahyukan kepada para utusanNya agar disampaikan kepada manusia sebagai acuan hidup untuk menumbuhkan potensi hakiki penciptaannya yang mengarah pada kebaikan serta kemanfaatan bagi hidup dan kehidupan.





by ayah ifor..dalam sunyi..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar